Pages

Saturday, August 24, 2013

Melegakan Memory Internal dengan Link2SD Extreme

Kali ini ane akan membuat tutorial agar android agan bisa menginstall banyak games ataupun aplikasi tanpa perlu khawatir memori internal kepenuhan.

Bicara soal memori internal dan android memang sangat kental sekali. Kebanyakan pengguna HH android dengan memori internal kecil pasti akan di buat frustrasi karena tak cukup jika hanya melakukan partisi memori.
Perlu di ketahui, jika kita menginstall aplikasi maupun games. Pasti memori internal akan berkurang walaupun sudah di setting agar tiap aplikasi yang di install masuk ke external. Iya kalo memori internal HH agan banyak (mungkin min 1GB)
Gimana kalo internal HH agan kecil? Sama seperti HH ane ini Samsung Galaxy Young GT-S5360 hanya memiliki internal memori 190 MB. Tapi coba lihat gambar dibawah ini, sudah puluhan GB aplikasi maupun games yang ane install di HH ane ini namun memory internal masih banyak yang kosong.
image

Mau tau caranya?
Inilah dia jurus LINK2SD EXTREME
sebelum di eksekusi, baca dulu aturannya biar HH agan tidak mengalami Force Close, Restart, Lag dan Bootloop.
Ane nggak bertanggung jawab apabila ada kerusakan di HH agan.

Dan syaratnya adalah:
1. HH wajib Root.
2. Pake Micro SD Class 10 (walaupun ane sendiri pake class 4 dan nggak ada masalah).
3. Nekat, siapkan mental, kalo ragu2 mending nggak usah.
Sekarang silahkan lakukan partisi sd card.
Pada tahap partisi silahkan di atur sesukamu..
Ane anggap kalian sudah mengerti cara partisi (karna termasuk syarat root)
Setelah partisi sukses silahkan install aplikasi Link2SD (download  Link2SD)
Buka Link2SD dan Lakukan setting seperti ini:

1. Matikan (Uncheck) Auto Link
image
2. Install location rubah ke Internal
image
3. Matikan Relink lib files at boot dan Relink Dex files at boot
image
Tutup aplikasi Link2SD
download aplikasi Root Explorer atau kalo sudah abaikan saja
klik untuk download
Buka Root Explorer, masuk ke folder /data
image
Di dalam folder /data, copy ke-3 folder (copy satu-satu) bernama:
- “app “
- “dalvik-cache”
- “data”
Copy ke-3 folder tersebut ke folder /data/sdext2.
Masih di dalam folder /data/sdext2
Klik dan tahan folder app, dan pilih "Link to this folder".
Klik tombol kembali, sehingga kita ada di folder /data
Sekarang klik Create Link, jika ada warning, pilih Yes
image
image
image
Lakukan cara yang sama pada folder "dalvik-cache" dan "data".
Setelah semua langkah-langkah diatas sudah agan lakukan, Reboot HH agan dan coba install aplikasi atau cek memory Internal agan, kalo sukses maka memory Internal agan akan berkurang karna sudah di alihkan ke partisi yang dibuat tadi.
read more